30 April 2018 | Ekonomi - Bisnis

Inacraft 2018 Penuhi Target

JAKARTA - Pameran ”International Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2018” di Jakarta hingga hari keempat, Sabtu (28/4), telah berhasil mendatangkan 1.022 buyer dari 47 negara.

Pameran produk kerajinan internasional terbesar di Tanah Air, dan diklaim terbesar di Asia Tenggara itu, mencatat 135.000 orang pengunjung dari target jumlah pengunjung 200 ribu orang.

Dengan transaksi retail telah mencapai Rp 110.968.300.000, dan kontrak dagang sebesar 10.620.500 dolar Amerika Serikat (AS), dari yang ditargetkan transaksi retail sebesar Rp 149 miliar.

Selain itu event ke-20 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta, pada 25-29 April 2018 itu, mencatatkan kontrak dagang sebesar 12 juta dolar AS selama penyelenggaraannya.

”Pada hari terakhir Minggu (29/4-Red) ini, diprediksi seluruh target yang telah ditetapkan akan tercapai,” kata Hadi Sunarno, project officer Inacraft 2018 di Jakarta, Minggu (29/4).

Menurut dia, penyelenggaraan tahun ini diikuti oleh 1.410 booth yang diisi oleh 1.700 peserta dari seluruh pelosok Tanah Air.

Beberapa negara sahabat juga ikut menyemarakkan pameran seperti Jepang, Polandia, Uzbekistan, Korea Selatan dan beberapa negara anggota ASEAN yang tergabung dalam ASEAN Handicraft Promotion & Development Association (Ahpada).(G20-55)