image

LAKUKAN SELEBRASI : Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas (kanan), melakukan selebrasi bersama rekan setelah mencetak gol ke gawang Swansea City, Sabtu (28/4). (56)

30 April 2018 | Olahraga

Belum Menyerah Kejar Empat Besar

SWANSEA  -  Asa Chelsea finis empat besar pada akhir musim ini, terus mengapung. Hal itu setelah The Blues meraih tiga poin pada pertandingan tandang lawan Swansea City di Liberty Stadium, Sabtu (28/4) malam.

Kemenangan 1-0 yang diraih anak-anak asuhan Antonio Conte, membuat tim asal London ini menduduki peringkat kelima dengan 66 poin.

Jumlah tersebut hanya berjarak dua poin dari Tottenham Hotspurs yang berada di peringkat keempat. Karena itu, Chelsea yang masih punya tiga pertandingan tersisa di Premier League dituntut selalu menang untuk mewujudkan misi finis di posisi empat besar pada akhir musim.

“Sekarang kami punya tiga laga tersisa dan kami harus memenangi untuk para fans, kemudian kami akan melihat apa yang akan terjadi,” ujar Antonio Conte.

“Satu-satunya jalan untuk memberikan tekanan pada empat besar adalah memenangi pertandingan. Hari ini hasilnya positif dalam memberikan tekanan pada Tottenham. Sepak bola tidak simpel dan semua hal mungkin terjadi,” sambung pelatih asal Italia tersebut.

Ibarat Final

Di tiga laga tersisa, Chelsea akan menghadapi Liverpool (6/5) dan Huddersfield (10/5) di Stamford Bridge, serta laga tandang terakhir melawan Newcastle United (13/5). Gelandang Cesc Fabregas pun menilai setiap laga sisa itu ibarat partai final yang wajib dimenangi.

“Kami tahu bahwa setiap pertandingan adalah final bagi kami. Kami punya peluang mengakhiri di empat besar. Kami harus menunjukkan kebanggaan kami dan kami sungguh ingin mewujudkan itu.

Sayang, semua itu tidak tergantung pada kami sendiri. Kami harus bisa memberikan tekanan,” tegas Fabregas. Fabregas jadi pahlawan Chelsea saat berkunjung di kandang Swansea City, lalu.

Mantan pemain Arsenal itu mencetak satu-satunya gol di pertandingan tersebut pada menit ke-4 setelah mendapat umpan dari Eden Hazard. Itu merupakan gol ke-50 Fabregas selama berkarier di Liga Inggris.

Dia merupakan pemain Spanyol ketiga yang menembus 50 gol. Sebelum Fabregas, Diego Costa dan Fernando Torres sudah mencatatkan itu. Costa mencetak 52 gol di Premier League setelah menjalani 89 pertandingan bersama Chelsea selama tiga musim.

Adapun Torres mencatatkan 85 gol bersama Liverpool dan Chelsea. Rinciannya, 65 gol dipersembahkan untuk The Reds, sisanya bersama The Blues.

Selain Fabregas, pelatih Antonio Conte juga membukukan kemenangan ke-50 dari 73 laga Premier League. Ada dua manajer yang lebih cepat dari Conte saat mencatatkan kemenangan ke-50 di Premier League. Mereka adalah Jose Mourinho (63) dan Josep Guardiola (69).(rtr, H13-56)