Alasan Kenapa Kamu Butuh Curhat
MANUSIA bukan robot. Setuju, kan? Berrupa-rupa masalah pasti datang, baik itu masalah kecil atau masalah besar. Namun yang perlu diingat, sekecil-kecilnya masalah, akan menjadi bom waktu yang bisa mengguncang setiap saat. Kenapa? Karena kamu terlalu banyak memendam. Kamu terlalu tidak terbuka untuk membagi masalahmu dengan orang yang kamu percaya.
Padahal sebenarnya kamu bisa memilih dengan siapa kamu akan berbagi. Entah dengan orang tua, kakak, adik, atau juga sahabat. Kamu akan merasakan lega begitu menyelesaikan cerita dengan mereka. Mungkin mereka bukan pemberi solusi terbaik, namun mereka adalah pendengar terbaik. Mereka adalah orang-orang yang tidak akan mengecewakanmu. Mereka adalah orang-orang yang setia duduk di sampingmu, memegang tanganmu ketika kamu goyah, meraih pundakmu ketika kamu akan terjatuh.
Luapkanlah segala yang merisaukan dan membutakan arahmu. Jangan ragu untuk mengiringinya dengan derai air mata. Tanpa sadar, kamu ternyata membutuhkan mereka untuk menjadikanmu kuat. Curahkan segala apa yang menjadi kegundahan dalam dada. Jangan jadikan alasan malu bercerita membuatmu enggan membagi problemamu pada mereka. Sekuat apapun kamu, selalu ada saat-saat kamu akan rapuh. Jadikan mereka sebagai penambal kerapuhan-kerapuhan itu.
(Fadhil Nugroho Adi /CN41 )