image

SM/Yusuf Gunawan : RAPIM KADIN : Ketua Kadin Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono bersama pengurus organisasi saat jamuan makan malam di Loji Gandrung, Solo, Minggu (29/4). (66)

30 April 2018 | Berita Utama

Kadin Harus Tetap Kompak

SOLO- Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) diharapkan tetap kompak sehingga mampu memaksimalkan dukungan organisasi tersebut untuk kemajuan ekonomi Indonesia.

Hal itu ditegaskan Ketua Kadin Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono, dalam jamuan makan malam untuk peserta Rapat Pimpinan Wilayah Tengah Kadin Indonesia di Loji Gandrung, Solo, Minggu (29/4) malam. ”Kondisi perekonomian Indonesia selalu berubah. Maka dari itu, yang diutamakan adalah kesolidan Kadin Indonesia,” kata dia.

Menurut Kukrit, Kadin harus mampu memberikan manfaat bagi Indonesia. Demikian pula dengan rapat pimpinan wilayah (Rapimwil) yang dibuka Senin (30/4) ini di Hotel Alila. ”Rapimwil diharapkan bisa mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi pengurus Kadin di Indonesia. Insya Allah setelah ini (Rapimwil), Kadin akan semakin solid, semakin bersinergi dan memberikan manfaat.” Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Kelautan dan Perikanan, Yugi Prayanto menandaskan, kekuatan Kadin adalah jejaring (networking) antaranggota dan pengurus. ”Melalui Rapimwil ini, diharapkan bisa mengemuka harapan-harapan konkret Kadin ke depan. Masalah dan potensi di tiap daerah bisa semakin terseleksi dan dikomunikasikan dengan baik. Jadi tidak hanya komunikasi dari satu sisi melalui media internal saja. Hasilhasil Rapimwil ini nantinya bisa dibahas dalam rapat pimpinan nasional (Rapimnas),” terang Yugi.

Ia menekankan pentingnya anggota dan pengurus Kadin menghilangkan ego sektoral. Jejaring yang terjalin baik, lanjut Yugi, diharapkan mampu menghilangkan hambatan pengembangan usaha. Selain dihadiri para pengurus Kadin dan peserta Rapimwil, jamuan makam malam tersebut juga dihadiri tamu undangan, seperti perwakilan Kementerian Perhubungan (Kemenhub), perwakilan Kementerian Perdagangan, perwakilan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), pejabat Pemkot Surakarta, serta pimpinan Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Surakarta.

Ketua Kadin Surakarta sekaligus panitia Rapimwil, Gareng S Haryanto menerangkan, kegiatan tersebut akan diikuti perwakilan Kadin Indonesia Wilayah Tengah yang terdiri dari 12 provinsi. ”Selain itu juga diundang pengurus pusat dan pengurus Kadin kota/kabupaten se-Jateng dan instansi terkait. Acara akan menghadirkan perwakilan Kemenhub, Kementerian Perdagangan dan Kementerian ESDM,” jelasnya.

Gareng menambahkan, kegiatan itu ditujukan untuk mensinergikan peran Kadin dan pemerintah. ”Selain itu komunikasi antara Kadin pusat dan daerah juga dioptimalkan,” kata dia.

Terkait pemilihan Solo sebagai lokasi Rapimwil, ia berharap, kegiatan tersebut bisa menggairahkan ekonomi pelaku usaha setempat. Harapan senada juga disampaikan Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Surakarta, Triyana. ”Kami harapkan kegiatan ini bisa memberikan efek positif bagi perekonomian di Kota Bengawan. Kami akan selalu mendukung penuh pengembangan ekonomi, perdagangan dan investasi,” jelas dia, saat membacakan sambutan Wali Kota Surakarta.(H73-39)