image
21 Maret 2018 | 13:17 WIB | SOULUTION

Berbohong Sama Pacar Demi Kebaikan Bersama? Boleh Kok!

EKSPRESI– Berbohong memang perbuatan yang nggak baik, apalagi kalau sudah berbohong sama pacar ya. Kalau sampai kebohongan kita terbongkar, bisa terjadi perang dunia ketiga. Hihihi. Eh, terkadang ada kondisi yang mengharuskan kita berbohong demi kebaikan bersama lho. Lalu keadaan seperti apa yang bolek kita lakukan buat berbohong sama pacar?

Nggak Mau Menambah Masalah

Keadaan di mana kita berbohong supaya nggak menambah atau menimbulkan masalah baru, seperti ada seseorang dari teman atau keluarga kita yang menghina pacar. Kita nggak bisa mengungkapkannya ke pacar karena hal tersebut pastinya bakal membuat dia tersinggung dan bisa memicu pertengkaran. Benar nggak?

Membuat Situasi Lebih Tenang

Nggak jarang si pacar sedang dalam kondisi bad mood atau tegang, ada kalanya kita nggak perlu berkata jujur untuk sesuatu hal. Misalnya, ketika pacar bertanya apakah dia terlalu emosional? Walaupun benar, tapi kita nggak perlu mengatakan yang sebenarnya ke pacar. Lebih baik jawab saja, “tidak”, lalu bicara lagi masalahnya setelah dia lumayan tenang.

Demi Kebaikan Pacar

Ada keadaan di mana kita harus berbohong sama pacar demi kebaikannya. Yup, berbohong agar membuat pacar nggak melakukan sesuatu yang merugikan dirinya sendiri. Misalnya, ketika pacar mengajak kita jalan-jalan, padahal besok dia ada ujian atau sesuatu yang lebih penting. Nah, kita harus terpaksa berbohong supaya dia bisa belajar saja di rumah.

Mau Menyenangkan Hati

Nah, ini adalah salah satu alasan yang paling sering dipakai seseorang saat melakukan berbohong demi kebaikan. Demi menyenangkan hati pacar, terkadang kita terpaksa sedikit berbohong. Misalnya, pacar baru belajar memasak. Waktu dia bertanya apakah hasil masakannya enak? Ya, walalupun hasil masakannya terlalu asin, kita jawab saja, “Lumayan, kok. Tapi, kamu banyak belajar lagi biar tambah enak.”

Foto: berbagaisumber

 

(Adib Auliawan /SMNetwork /CN42 )