image
07 Maret 2018 | 12:44 WIB | FYI

Wah, Instagram Bakal Punya Fitur Video Call

EKSPRESI– Demi tambah memanjakan para penggunanya, Instagram dikabarkan sedang menggarap fitur panggilan telepon dan panggilan video alias video call. Nah, kabar tersebut oleh sebuah foto berupa bocoran Android Application Package (APK) yang menampilkan ikon telepon dan video yang diprediksi bakal dipakai Instagram. Diketahui, APK sering membocorkan fitur mentah yang belum siap dirilis vendor aplikasi.

Seperti dilansir oleh Tech Crunch, fitur ini baru dalam tahap percobaan internal, dan Instagram belum menanggapi kabar tersebut. Kalau memang benar fitur video call terpasang di Instagram, bisa dibilang Instagram sejajar dengan saudaranya, Facebook Messenger dan pastinya Snapchat.

Instagram memang sering meniru fitur-fitur yang ada di Snapchat, salah satunya adalah fitur Instagram stories yang meniru fitur "Story" Snapchat. Fitur telepon dan video call sudah lebih dulu ada Snapchat pada 2014 lalu. Sedangkan Facebook Messenger mulai mencoba fitur telepon pada 2013, dan menambahkan fitur video call pada 2015.

Sementara itu, fitur telepon dan video call Instagram disinyalir bakal muncul setelah Direct Messege (DM) Instagram menjadi aplikasi stand-alone alias aplikasi yang terpisah. Nah, akhir tahun lalu Instagram memang dikabarkan sedang melakukan uji coba aplikasi mandiri DM Instagram bernama Direct di beberapa negara. Sampai saat ini belum diketahui kapan Instagram menambahkan fitur telepon dan video call ini.

Foto: berbagaisumber

(Adib Auliawan /SMNetwork /CN42 )